a a a a a
logo
Short Landscape Advertisement Short ~blog/2022/2/1/pak prihadi
Bersama Kita Membangun Kemajuan Industri Smelter Nasional
News

Asosiasi : Harga Nikel Lokal Bikin Pengusaha Terpuruk

Jakarta, CNBC Indonesia- Pengusaha nikel nasional meminta Pemerintah untuk menunda percepatan pelarangan ekspor biji nikel mengingat selama ini para pelaku usaha masih bergantung dengan kuota ekspor. Selain itu pengusaha memandang hal yang harus dilakukan sebelum penerapan aturan ini adalah perbaikan tata niaga nikel yang dipasok ke smelter.

Sekjen Asosiasi Penambang Nikel Indonesia, Meidy Katrin Lengkey menilai hilirisasi melalui smelter membuat pengusaha nasional semakin terpuruk. Hal ini disebabkan pengawasan mengenai penerapan harga patokan mineral yang lemah dimana harga yang dibayarkan pengusaha ke negara tidak sebanding dengan harga nikel lokal kontrak yang tidak kompetitif.

Seperti apa keluh kesah pengusaha terkait aturan larangan ekspor nikel ? Selengkapnya saksikan dialog Erwin Surya Brata dengan Sekjen Asosiasi Penambang Nikel Indonesia (APNI), Meidy Katrin Lengkey dalam Squawk Box, CNBC Indonesia (Senin, 26/8/2019).