RAKYATKU.COM, BANTAENG - Dalam waktu dekat, Kawasan Industri Bantaeng, di Kecamatan Pa'jukukang, akan segera beroperasi.
"Insya Allah dua atau tiga hari ke depan, Kawasan Industri Bantaeng sudah mulai bergerak," ungkap Pengelola Kawasan Industri Bantaeng, Taufik Fachruddin kepada Rakyatku.com, Rabu (21/2/2018).
Taufik pun mengaku, bahwa sementara ini alat-alat berat beserta bahannya sudah mulai diadakan.
"Kapal-kapal pengangkut Ore Nikel sudah akan masuk. Dan insya Allah PT Huadi Nickel-Alloy Indonesia (HNAI) sudah siap untuk segera beroperasi," jelasnya.
"Semoga dengan dimulainya PT Huadi, akan menyusul ke pabrik-pabrik smelter yang lain," harapnya.
Sebelumnya, kelanjutan Kawasan Indistri ini sempat dipertanyakan kelanjutannya. Saat ini kawasan tersebut siap untuk memutar perekonomian Bantaeng.