Vale Kerja Sama Sediakan Listrik Industri Pertambangan
INDUSTRY.co.id - Makassar- PT Vale Indonesia bersama PT PLN Persero wilayah Sulselrabar menandatangani Memorandum of Understandung (MoU) atau nota kesepahaman dengan bekerja sama menyiapkan kebutuhan listrik bagi industri pertambangan maupun pelanggannya.
"Pelayanan PLN sudah semakin baik sekarang ini dan hal tersebut tampak pada saat PLN datang menjemput bola," sebut Presiden Direktur PT Vale Indonesia Tbk, Nicholas D Kanter bersama pihak PLN saat penandatanganan Momerandum of Understanding (MoU) di Makassar, Senin. (30/7/2018)
Penandatanganan MoU tersebut dilaksanakan di Kantor PT PLN (Persero) Wilayah Sulselrabar disaksikan langsung oleh Direktur Bisnis PLN Regional Sulawesi, Syamsul Huda.
MoU tersebut ditandangani General Manager PT PLN Persero Wilayah Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat (Sulselrabar), Bambang Yusuf, dengan Presiden Direktur PT Vale Indonesia Tbk, Nicholas D Kanter.
PT Vale Indonesia Tbk merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri pertambangan, di Wilayah Sorowako Kabupaten Luwu Timur, Provinsi Sulawesi Selatan. Dengan kerja sama ini menambah serangkaian industri yang menjadi pelanggan PLN.
Dalam kesempatan itu, Bambang Yusuf menyampaikan rasa terima kasihnya kepada calon pelanggan yang kembali mempercayakan pasokan listrik kepada PLN.
Nantinya, kata dia, penyaluran tenaga listrik pelanggan tersebut akan menggunakan tenaga listrik tegangan tinggi 150 kv. Saat ini Beban Puncak Sistem Sulbagsel (Sulawesi Bagian Selatan) adalah 1.100 Mega Watt (MW) dan daya mampu sebesar 1.560 MW. Sehingga sistem kelistrikan Sulbagsel, lanjutnya, sudah memadai untuk dimanfaatkan oleh para investor untuk berinvestasi di wilayah Sulawesi Selatan.
"Jangan ragu untuk menggunakan layanan kami karena PLN sudah berpengalaman dan ahli dalam soal kelistrikan. Penandatanganan MoU ini merupakan kehormatan karena pelanggan mempercayakan pasokan listrik kepada kami," tambahnya kepada Antara.
Dengan kerja sama antara PLN dan sektor industri ini diharapkan dapat menciptakan berbagai keuntungan, terutama penyerapan tenaga kerja dan meningkatkan gairah ekonomi khususnya di Sulsel.
Untuk itu, PLN siap melayani kapan pun, berapa pun, dan di manapun bagi pelanggan yang ingin berinvestasi di wilayah Sulawesi Selatan, Tenggara, dan Barat