a a a a a
logo
Short Landscape Advertisement Short ~blog/2022/2/1/pak prihadi
Bersama Kita Membangun Kemajuan Industri Smelter Nasional
News

Siap-siap! BUMN Omzet di Bawah Rp 50M Bakal Dijual Erick

Siap-siap! BUMN Omzet di Bawah Rp 50M Bakal Dijual Erick
Jakarta, CNBC Indonesia - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menegaskan akan melepas perusahaan-perusahaan yang memiliki omzet di bahwa Rp 50 miliar. Langkah ini merupakan bagian dari restrukturisasi dan refocusing bisnis BUMN.

Menteri BUMN Erick Thohir mengatakan saat ini banyaknya jumlah perusahaan BUMN ini tidak maksimal. Malah justru seperti benalu dan akhirnya membebani kondisi keuangan dari BUMN lainnya yang memiliki kinerja baik.

"Sebenarnya ini pernah saya utarakan pada RDP sebelumnya, bahwa jumlah BUMN terlalu banyak akhirnya ketika jumlahnya terlalu banyak dikontrol pun sulit dan akhirnya punya kerajaan kerjaan kecil ketika dikonsolidasikan juga tidak mudah," kata Erick dalam Rapat Kerja dengan Komisi VI DPR RI, Kamis (2/12/2021).

Baca: Bocoran IPO dan Rights Issue 6 BUMN 2022, Ada Pertamina & SIG

Dia mengatakan, perusahaan-perusahaan kecil ini nantinya akan dipetakan untuk bisa dilepas ke pihak lain melalui proses tender terbuka.

"Kita tender terbuka jadi juga kita bisa menciptakan lapangan kerja baru dan pengusaha-pengusaha daerah baru yang selama ini kita juga dituduh justru BUMN mematikan perusahaan daerah, pengusaha daerah," terangnya.

Dengan melepas perusahaan-perusahaan keci ini, diharapkan perusahaan yang sudah ada dalam 12 klaster BUMN bisa menjalankan bisnis dengan lebih fokus dan memiliki pendapatan yang lebih baik ke depannya.