Simak realisasi produksi dan penjualan Aneka Tambang (ANTM) per kuartal III
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) melaporkan hasil kinerja operasional sepanjang periode Januari-September 2021. Hasilnya, sejumlah segmen bisnis ANTM mengalami kenaikan penjualan dan produksi, namun ada pula yang mengalami penurunan.
Melansir laporan triwulanan, ANTM membukukan volume produksi feronikel unaudited pada periode sembilan bulan pertama tahun 2021 sebesar 19.097 ton nikel dalam feronikel (TNi) dengan tingkat penjualan unaudited mencapai 18.880 TNi.
Tingkat produksi menurun tipis 0,18% dari tingkap produksi pada periode yang sama tahun lalu sebesar 19.133 TNi. Tingkat penjualan juga menurun 3,21% dari periode akhir September 2020 sebesar 19.507 TNi.
Pada kuartal III-2021 saja, ANTM membukukan penjualan 6.812 TNi feronikel, tumbuh 5% jika dibandingkan capaian pada periode yang sama tahun lalu sebesar 6.479 TNi. Produk feronikel ANTM sepenuhnya diserap oleh pasar ekspor di luar negeri.
Baca Juga: Semen Indonesia (SMGR) dan PUPR berkolaborasi pemanfaatan teknologi pembangunan rumah
Di segmen emas, ANTM mencatatkan penjualan emas sebanyak 19.871 kilogram (kg) atau setara 638.867 t.oz sepanjang Sembilan bulan. Angka ini naik 34% dibandingkan capaian penjualan per kuartal III-2020 sebesar 14.876 kg (478.275 t.oz).
Dari sisi produksi, volume produksi emas unaudited dari tambang Pongkor dan Cibaliung sebesar 1.162 kg atau 37.359 t.oz. Realisasi ini menurun 9,14% dari produksi emas sepanjang Sembilan bulan pertama 2020 sebesar 1.279 kg atau 41.121 t.oz.
Per kuartal III-2021, ANTM memproduksi 8,30 juta wet metric ton (wmt) bijih nikel atau melesat 190% secara tahunan dari sebelumnya hanya 2,86 juta wmt. Di periode yang sama, ANTM menjual 5,76 juta wmt, melesat 376% secara tahunan (1,21 juta wmt).
Pada tahun ini, ANTM berfous dalam pengembangan pasar domtesik bijih nikel. Seiring dengan outlook pertumbuhan industri pengolahan nikel di dalam negeri
Sedangkan ANTM mencatatkan volume produksi bauksit unaudited yang digunakan dalam produk alumina serta penjualan kepada pihak ketiga sebesar 1,37 juta wmt, naik 5% dari sebelumnya sebesar 1,30 juta wmt. Dari sisi penjualan, ANTM menjual 910.000 wmt bauksit, turun 4,31% secara year-on-year (yoy).