PT Antam mengumumkan bahwa perusahaan telah memulai penjualan bijih nikel kadar rendah (= 1,7% Ni) ke luar negeri seiring dengan telah didapatkannya rekomendasi ekspor bijih mineral dari Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).
PT Central Omega Resources Tbk nampaknya akan segera mengakhiri puasa pendapatan pada pekan ini. Sebab, perusahaan berkode saham DKFT ini telah menyelesaikan pembangunan dan pengoperasian smelter feronikel.
WAKIL Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Amri Cahyadi, ST memberikan apresiasi terhadap rencana dan upaya yang akan dilakukan Gubernur guna meningkatkan kesejahteraan warga Babel melalui revitalisasi kembali terhadap sektor pengawasan pertambangan timah.
PT Inalum (Persero) dan Pemprov Kalimantan Utara (Kaltara) menandatangani nota kesepahaman terkait rencana pembangunan Smelter baru di KIPI (Kawasan Industri & Pelabuhan Internasional) Tanah Kuning Kabupaten Bulungan Kaltara di Hotel Niagara Parapat, belum lama ini.
PT Well Harvest Winning Alumina Refinery (PT WHW AR) terus berkomitmen untuk ikut serta mensejahterakan masyarakat serta menjaga lingkungan sekitar dengan membuat melaksanakan Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM).
PT Freeport Indonesia kembali membuat pusing Pemerintah Indonesia. Perusahaan asal Amerika Serikat tersebut menolak tawaran Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), yakni proses negosiasi yang akan memberi perpanjangan izin operasi selama 10 tahun atau sampai 2031 nanti.
Ketua Tim Perunding Pemerintah Teguh Pamudji mengungkapkan, perpanjangan izin operasi yang diberikan pemerintah kepada Freeport untuk menggarap tambang di Tembagapura, Papua hingga 2041, segera ditandatangani Menteri ESDM Ignasius Jonan. "Kesepakatan ini Menteri yang teken. Kan IUPK," tutur Teguh kepada Investor Daily di sela acara yang sama.
Secara terpisah, Juru bicara Freeport Indonesia Riza Pratama mengemukakan, negosiasi manajemen Freeport dengan pemerintah berjalan konstruktif. “Kedua pihak sama-sama ingin segera menyelesaikan proses perundingan,” ujar dia.