Ini Proses Pengolahan Limbah Baterai Mobil Listrik
JAKARTA, KOMPAS.com - Pusat Teknologi Material, Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), mulai melakukan pengkajian pengolahan daur ulang baterai kendaraan listrik sejak tahun lalu. J
arot Raharjo, Peneliti Pusat Teknologi Material BPPT, mengatakan, proses pengolahan limbah pada dasarnya ada dua, yakni biometalurgi dan hidrometalurgi, namun dalam hal ini BPPT mengkaji proses hidrometalurgi. "Biometalurgi itu menggunakan smelter yang suhunya tinggi 1.400 derajat. Kalau hidrometalurgi kita menggunakan kimiawi untuk memisahkan bahan-bahan," kata Jarot yang ditemui Kamis, (5/9/2019).
Jarot menjelaskan, hidrometalurgi adalah metode memperoleh bahan-bahan yang dibutuhkan menggunakan rekasi kimiawi. Lewat proses ini limbah baterai akan dimurnikan. Hasil pemurnian tersebut menghasilkan bahan-bahan berharga seperti nikel, kobalt, mangan bahkan lithium carbonat.
"Jadi bisa terpisah-pisah, bahan-bahan itu yang nantinya kita akan olah lagi menjadi bahan baku baterai," katanya.
Sebab jika melihat masa pakai baterai, maka limbah baterai kendaraan listrik baru akan masif pada 2025. "Ke depan kita akan temukan cara lain, karena ini masih lima tahun ke depan. Jadi limbah baterai ini baru lima tahun ke depan. Selama itu kita akan terus mengkaji," katanya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini Proses Pengolahan Limbah Baterai Mobil Listrik", https://otomotif.kompas.com/read/2019/09/05/190100715/ini-proses-pengolahan-limbah-baterai-mobil-listrik. Penulis : Gilang Satria Editor : Azwar Ferdian
PT PLN (Persero) siap memasok listrik untuk mendukung operasional pabrik pengolahan dan pemurnian atau (smelter) feronikel milik PT Aneka Tambang Tbk (Antam) di Halmahera Timur, Maluku Utara. Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, PLN siap memasok kebutuhan listrik Antam sebesar 75 Megawatt (MW) selama 30 tahun ke depan.
PT PLN (Persero) berkomitmen akan menyuplai listrik sebesar 75 megawatt (MW) ke pabrik pengolahan dan pemurnian feronikel atau smelter milik PT Aneka Tambang (Antam) di Halmahera Timur, Maluku Utara.
PT PLN (Persero) akan menjadi pemasok listrik untuk mendukung operasional pabrik pengolahan dan pemurnian atau (smelter) feronikel milik PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) yang berada di Halmahera Timur, Maluku Utara.