Turun Rp 3.000, harga emas Antam dibanderol Rp 616.000 per gram
Merdeka.com - Harga emas batangan di unit bisnis pengolahan dan penjualan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) dibuka turun Rp 3.000 ke posisi Rp 616.000 per gram dibanding perdagangan sebelumnya di Rp 619.000 per gram. Demikian dikutip dari laman resmi logammulia, Kamis (7/9).
Hari ini, harga emas di Jakarta dijual pada kisaran Rp 616.000 hingga Rp 576.600 per gram. Harga tersebut mulai terbesar untuk ukuran terkecil 1 gram dan harga terkecil untuk ukuran terbesar sebesar 500 gram.
Sementara itu, harga pembelian kembali atau buyback emas Antam juga turun Rp 3.000 ke Rp 556.000 dari posisi kemarin Rp 559.000 per gram. Berikut harga emas yang dijual di butik Antam Pulogadung:
Harga emas 1 gram Rp 619.000 (tersedia) Harga emas 5 gram Rp 2.950.000 (tersedia) Harga emas 50 gram Rp 29.050.000 (tak tersedia) Harga emas 100 gram Rp 58.050.000 (tak tersedia) Harga emas 250 gram Rp 145.000.000 (tak tersedia) Harga emas 500 gram Rp 289.800.000 (tak tersedia)
PT PLN (Persero) siap memasok listrik untuk mendukung operasional pabrik pengolahan dan pemurnian atau (smelter) feronikel milik PT Aneka Tambang Tbk (Antam) di Halmahera Timur, Maluku Utara. Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo mengatakan, PLN siap memasok kebutuhan listrik Antam sebesar 75 Megawatt (MW) selama 30 tahun ke depan.
PT PLN (Persero) berkomitmen akan menyuplai listrik sebesar 75 megawatt (MW) ke pabrik pengolahan dan pemurnian feronikel atau smelter milik PT Aneka Tambang (Antam) di Halmahera Timur, Maluku Utara.
PT PLN (Persero) akan menjadi pemasok listrik untuk mendukung operasional pabrik pengolahan dan pemurnian atau (smelter) feronikel milik PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) yang berada di Halmahera Timur, Maluku Utara.